Jurnalpapuanews.com || NABIRE – Arena Lapangan Korem 173/PVB Nabire menjadi saksi bisu pergantian kepemimpinan strategis pada Kamis (11/12/2025). Komando Korem 173/Praja Vira Braja (PVB) resmi beralih tangan dalam sebuah Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang berlangsung khidmat dan meriah.

Acara penting ini dipimpin langsung oleh Mayjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P.
Jabatan Komandan Korem 173/PVB yang sebelumnya diemban oleh Mayjen TNI Frits W.R. Pelamonia kini diserahkan kepada sosok perwira baru, Brigjen TNI I Ketut Mertha Gunarda.
”Pergantian ini adalah bagian dari regenerasi kepemimpinan di tubuh TNI AD, memastikan kesiapan dan optimalisasi pertahanan di wilayah Papua Tengah,” ujar salah satu sumber internal.
Upacara Sertijab ini menunjukkan sinergi kuat antar-lembaga di Papua Tengah. Turut hadir dan menyaksikan momen bersejarah ini adalah Kepala Kepolisian Daerah Papua Tengah, Brigjen Pol Alfred Papare, S.I.K., bersama dengan Gubernur Papua Tengah, Meki F. Nawipa, S.H., serta jajaran Forkopimda Provinsi Papua Tengah.
Kehadiran para pejabat tinggi daerah ini menegaskan komitmen bersama dalam menjaga stabilitas dan mendukung pembangunan di Papua Tengah di bawah kepemimpinan yang baru.
(YM)













